Dandim 0829/Bangkalan Berikan Pembekalan Netralitas TNI Pada Babinsa

    Dandim 0829/Bangkalan Berikan Pembekalan Netralitas TNI Pada Babinsa
    Foto bersama usai pelaksanaan pembekalan Netralitas TNI

    BANGKALAN, -   Memasuki tahun politik, tahun 2023 hingga 2024 mendatang merupakan tahun bagi pesta demokrasi. Oleh karena itu, Komando Distrik Militer (Kodim) 0829/Bangkalan merasa perlu untuk melaksanakan kegiatan pembekalan bagi para prajurit utamanya Babinsa yang menjadi ujung tombak di wilayah.

    Pelaksanaan pembekalan Netralitas TNI dilaksanakan di Aula Manunggal, Komplek Makodim 0829/Bangkalan, Jalan Letnan Abdullah nomer 4 Bangkalan pada Jumat (06/01/2023). Ratusan Babinsa hadir mengikuti pembekalan materi Netralitas yang disampaikan langsung oleh Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, SE serta para pemateri, antara lain, materi yang disampaikan oleh Kasi Peningkatan Kapasitas Aparatur pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bangkalan, Erik, materi pembekalan juga disampaikan oleh Kapten Chb Mohammad Tohari dan Kapten Inf Badrut Mutammam. 

    Kasi Peningkatan Kapasitas Aparatur pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bangkalan, Erik usai menyampaikan materi mengutarakan, “Sebelumnya kami sampaikan terima kasih kepada Bapak Dandim 0829/Bangkalan yang telah memberikan kesempatan kepada Dinas PMD untuk menyampaikan materi pembekalan pada hari ini.” Tuturnya.

    “Intinya, dalam proses tahapan pilkades yang akan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 3 Mei tahun 2023 mendatang, Kami berharap TNI, dalam hal ini TNI-POLRI khususnya TNI untuk tetap menjaga netralitasnya dan membantu panitia pemilihan kepala Desa dalam melaksanakan tugas-tugasnya di Desa.” Papar Kasi Peningkatan Kapasitas Aparatur DPMD ini.

    “Kami berharap, TNI-POLRI tetap kompak dan bersatu, dan melaksanakan tugasnya agar pilkades ini berjalan dengan lancar, sukses, aman dan kondusif.” Pungkasnya. 

    Sementara itu, usai membuka pelaksanaan kegiatan pembekalan, Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, SE mengutarakan, “Pagi ini, Kodim 0829/Bangkalan menyelenggarakan kegiatan pembekalan terkait dengan netralitas TNI menjelang pelaksanaan Pilkada maupun pemilu tahun 2023 dan 2024. Seperti kita ketahui, bahwasanya di Bangkalan khususnya pada tahun 2023 ini akan ada gelaran pesta demokrasi di daerah yaitu Pilkades serentak yang akan diikuti oleh 149 Desa tepatnya.” Tutur Dandim.

    “Ini adalah event yang besar, terkait dengan pelaksanaan pilkades di wilayah. Untuk itu, karena untuk menjaga komitmen TNI Angkatan Darat agar tetap netral dalam pelaksanaan pemilu maupun pilkada, maka hari ini kita laksanakan Kegiatan pembekalan sekaligus penyamaan persepsi tentang wujud netralitas TNI dalam menghadapi Pilkada tersebut.” Sambung Dandim.

    Menurut Dandim 0829/Bangkalan, “Dalam kegiatan ini kita hadirkan seluruh Babinsa, utamanya Babinsa yang Desa binaannya mengikuti pilkades di tahun 2023 ini. Harapannya kita berikan pengarahan kepada para Babinsa agar mereka paham bagaimana pelaksanaan pilkada ataupun pilkades yang akan diikuti oleh wilayah binaan mereka, mereka (Para Babinsa) tahu tahapannya dan mereka tahu bagaimana bersikap sebagai seorang aparat TNI harus betul-betul menjaga netralitas TNI selama pelaksanaan pesta demokrasi tersebut.” Papar Dandim.

    “Mudah-mudahan melalui kegiatan ini, bisa memberikan pembekalan kepada mereka semua dan mereka timbul kepercayaan diri dalam berbuat di tengah-tengah masyarakat dalam menjaga netralitas TNI di wilayah saat melaksanakan tugas.” Pungkas Dandim. 

    bangkalan kodim 0829
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0829/Bangkalan Laksanakan Giat Pembekalan...

    Artikel Berikutnya

    Kasdim 0829/Bangkalan Hadiri Dzikir Dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Irdam Brawijaya Hadiri Konsolidasi Wilayah Panitia Pemilihan Kecamatan Pilkada se-Jawa Timur
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi
    24 Personel Satgas Penanggulangan Bencana Tiba di Davao Filipina
    Panglima TNI Tinjau Gelar Bekal Kaporlap dan Kapsatlap Satgas Opsdagri Tahun 2025

    Ikuti Kami